Selasa, 10 Agustus 2010

Latihan Alam ~ "TiLam" Lektor KDI

Menyadari keterbatasan kemampuan yang kami miliki dalam menyampaikan Sabda Tuhan, lektor Kidul Loji selalu berusaha untuk meningkatkan kualitas dan kemampuannya dengan berbagai kegiatan. Masih dalam satu rangkaian dengan Latihan Indoor lalu(baca artikel Latihan Indoor), kali ini kami mengadakan Latihan Alam "TiLam". Latihan Alam diadakan pada hari Minggu, 25 Juli 2010 pukul 07.00-14.30 wib bertempat di Halaman Gua Cerme, lokasi yang sebelumnya sudah kami survey terlebih dahulu(baca : artikel Survey Lokasi).

Kurang lebih 20 anggota lektor yang terlibat dalam Latihan Alam ini, termasuk teman" yang baru saja bergabung. Trima kasih ya rekan"... :)
Kira" pukul 07.00 wib, setelah kami berkumpul bersama di halaman gereja, absensi, serta doa bersama, kami melakukan perjalanan dengan menggunakan 2 buah mobil, berangkat menuju ke Selatan Kota Yogyakarta, bukan pantai Parangtritis lho hehe tapi Gua Cerme. Let's go...lektor KDI... !!










Setelah menghabiskan waktu kira" 1 jam perjalanan kami sampai di parkiran Gua Cerme. Eiiits...ini bukan brarti dah sampai lho.. Kami masih harus berjalan kaki menuju halaman Gua Cerme.
Wah, ini menjadi pengalaman yg menarik dan menyenangkan, sambil membawa berbagai perlengkapan & bekal kami berjalan bersama" menuju lokasi latihan.










Sesampainya di halaman Gua Cerme, kami memulai acara dengan doa pembukaan dan menyanyi bersama, kemudian dilanjutkan dengan Review Latihan Indoor yang lalu. Latihan Alam kali ini masih dipandu oleh mas Philipus Nugroho H. Wibowo (Mas Bowo), sayang sekali Pak Drajat (Mas DJ) tidak bisa ikut serta dengan kami dikarenakan sedang ada acara.


Acara dilanjutkan dengan review tentang Latihan Indoor yang lalu, kemudian baru dilanjutkan dengan Latihan Vokal dan Latihan Pernafasan dengan menggunakan perut. Ternyata memang tidak mudah. Bagaimana kami satu persatu harus belajar melafalkan huruf A, I, U, E, O dengan benar dan jelas. Kami juga belajar melafalkan kalimat dengan berbagai macam cara penyampaian. Selain itu pula kami juga belajar merangkai sebuah kalimat panjang dengan masing-masing peserta memilih kata yang sesuai dengan kata yang sebelumnya sehingga membentuk suatu kalimat.

Latihan Alam ini bertujuan agar para anggota lektor bisa memaksimalkan dan mengolah vokal lebih maksimal terutama di alam terbuka dengan berbagai riuh di sekitar lingkungan. Hal ini sangat bermanfaat jika pada suatu waktu kami bertugas tidak dengan menggunakan microphone.








Tak hanya berlatih vokal saja dalam Latihan Alam ini kami para anggota membangun sebuah komitmen bersama agar mempunyai rasa saling peduli satu sama lain serta mempunyai rasa saling memiliki untuk bersama memajukan komunitas lektor ini. Peneguhan komitmen ini di tandai dengan penyematan PIN pada masing-masing anggota. Semoga ini menjadi sebuah momentum yang baik bagi semua anggota.
Tetap semangat Lektor Kidul Loji !!



Akhirnya setelah semua acara berlangsung dengan baik dan lancar, kami melanjutkan perjalanan kembali menuju gereja KDI. Semoga pelajaran yang kami peroleh pada Latihan Alam ini dapat bermanfaat bagi kemajuan pribadi kami masing-masing terlebih dalam melayani Tuhan dan membangun sebuah persaudaraan yang sejati dalam Kristus.





Terimakasih untuk Rm. B. Saryanto dan Rm. V. Suparman atas segala bentuk perhatian dan bantuan yang telah diberikan pada kami. Pak Drajat (Mas DJ) yang selalu setia mendampingi kami. Mas Bowo atas bimbingan dan latihan-latihan yang diberikan. Teman-teman panitia kecil yang sudah turut terlibat dalam mempersiapkan acara ini. Buat seluruh anggota lektor yang sudah ikut ambil bagian sehingga acara ini dapat berjalan dengan meriah dan lancar.

Semoga Tuhan senantiasa melimpahkan rahmat-Nya.
Amin....

Go lektor ....go lektor...go...go...go....!!


Yogyakarta, 25 Juli 2010
 

Lektor Kidul Loji Yogyakarta © 2008. Design By: SkinCorner